NGOBROL ASYIK JURNALISTIK

mp.unesa.ac.id – (Selasa, 26/7/23) Humas Prodi Manajemen Pendidikan adakan pelatihan jurnalistik bertajuk “Ngobrol Asyik Jurnalistik” secara daring melalui via Google Meet. Azam Alasiah selaku praktisi Media Online dan Jurnalistik Kehumasan UNESA hadir sebagai pemateri.
Ngobrol Asyik Jurnalistik ialah sebuah pelatihan yang diadakan oleh Humas MP dengan tujuan meningkatkan skill jurnalistik mahasiswa Prodi Manajemen Pendidikan. Aditya Chandra Setiawan selaku Pembina Humas MP turut hadir mendampingi serangkaian kegiatan kala itu.
Pemaparan materi mengenai luang lingkup terkait reportase dan berita yang disampaikan Pak Azam Alasiah sangat detail dan menarik berhasil mengundang antusias peserta pelatihan yang terlihat pada obrolan diskusi aktif bersama.
Banyak ilmu baru yang didapatkan peserta pelatihan dalam kegiatan Ngobrol Asyik Jurnalistik kali ini. Pak Azam Alasiah selaku pemateri kala itu berpesan bahwa, “Jurnalistik yang handal terlahir dari lapangan yang penuh gejolak”.
Kegiatan Ngobrol Asyik Jurnalistik berjalan dengan baik dan mendapat tanggapan positif dari seluruh peserta. Kegiatan berkahir melalui foto bersama seluruh peserta dan pemateri. (mw/al/nna)