Penantian 2 Tahun Tim Aksaranesia.co, PIMNAS-35 Akhirnya Raih Juara 3 (Setara Perunggu)

Surabaya, 4 Desember 2022 – Ajang Pekan
Kreativitas Mahasiswa (PKM) tahun 2022 menjadi istimewa bagi Departemen
Manajemen Pendidikan, khususnya Program Studi S1 Manajemen Pendidikan yang
dapat mengirimkan kontingen tim PKM menuju PIMNAS-35 di Universitas
Muhammadiyah Malang (UMM). Kontingen PKM bernama Tim Aksaranesia.co yang
beranggotakan Cahyo Febri Wijaksono (MP-FIP), Achmad Adil Ma’sum (DKV-FBS), Cyntia
Putri (BSI-FBS), Aulia Dwi Saputri (SI-FT), Shela Dwi Widhya Sari (MP-FIP) dengan dosen pembimbing Aditya Chandra Setiawan, M.Pd (MP-FIP). Tim
yang dibentuk tahun 2020 ini telah mempersiapkan segala upaya untuk mencapai
target terbaik dalam setiap perhelatan PKM. Tahun 2021 menjadi awal perjuangan
tim Aksaranesia.co dalam merintis perjalanan prestasi di PKM, khususnya pada
skema PKM Pengabdian kepada Masyarakat (PKM-PM). Tim Aksaranesia.co tahun 2021
telah melewati beberapa tahap mulai dari seleksi administratif, tahap PKP2 dan
akhirnya lolos sebagai salah satu tim mewakili Unesa di ajang PIMNAS-34 yang di
selenggarakan di Universitas Sumatera Utara (USU), namun pada ajang PIMNS-34
belum mendapatkan nomor kategori sebagai pemenang. Setahun berlalu, tim Aksaranesia.co
mengevaluasi diri dan berupaya memperbaiki segala kekurangan yang dialami Ketika
PIMNAS-34. Tahun 2022, menjadi ajang pembuktian Tim Aksaranesia.co untuk
membuktikan kedua kalinya lolos mewakili Unesa sebagai kontingen PIMNAS-35 di
UMM. Malam penutupan menjadi momen yang mengharukan dan mendebarkan bagi
seluruh kontingen terbaik PIMNAS-35 setiap universitas di Indonesia, Tim
Aksaranesia.co yang masuk dalam kelas PKM-PM 2 mendapatkan Juara 3 (setara
perunggu) kategori Presentasi dengan mengalahkan competitor hebat lainnya.
Capaian ini tentu membanggakan pihak Tim Aksaranesia.co secara pribadi, Tim PKM
Center FIP, Tim Penalaran Unesa, Departemen Manajemen Pendidikan dan Universitas
Negeri Surabaya. (acs)