Mahasiswa MP Kembali Memborong Prestasi pada Lomba MTQ tingkat Universitas

mp.fip.unesa.ac.id - Minggu (29/5/22) Tak berhenti untuk terus berprestasi Mahasiswa S1 Jurusan Manajemen Pendidikan Kembali menjuarai beberapa cabang perlombaan "MUSABAQAH TILAWATIL QUR'AN" tingkat univesitas yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Surabaya selama 2 hari pada tanggal 21-22 Mei. MTQ tingkat Universitas ini adalah perlombaan yang diselenggarakan oleh bidang kemahasiswaan dan alumni Unesa yang bertujuan untuk menyaring bakat-bakat mahasiswa dalam bidang MTQ, perlombaanya sendiri terdiri dari 15 cabang lomba. Selain untuk menyaring bakat-bakat mahasiswa, perlombaan ini juga bertujuan sebagi persiapan delegasi MTQ di tingkat Nasional yang akan diselenggarakan tahun ini. Peserta dari MTQ tingkat Universitas ini merupakan delegasi dari setiap fakultas, yang mana delegasi tersebut telah diseleksi terlebih dahulu oleh setiap fakultasnya pada ajang lomba MTQ tingkat fakultas.
Berikut beberapa mahasiswa yang berhasil menjuarai dari salah satu cabang perlombaan Musaqabah Tilawatil Qur'an tingkat Universitas:
1. M. Alfin Rifqi MP 2019 Juara III Musabaqoh Fahmil Qur'an
2. Diah Rohmatul Ula MP 2019 Juara I Musabaqoh Syarhil Qur'an
3. Ali Husein MP 2020 Juara I Musabaqoh Hifdzil Qur'an 5 Juz
“Mengikuti MTQ Universitas sangat berkesan sekali bagi saya. terutama dapat bertemu dengan delegasi-delegasi dari fakultas lain yang memiliki kemampuan jauh lebih hebat. Alhamdulillah saya bisa belajar lebih dari mereka” Ujar Ali, peraih juara 1 Musabaqoh Hifdzil Qur'an 5 Juz.
Dengan diselenggarakannya lomba ini, diharapkan dapat mewujudkan mahasiswa untuk memiliki jiwa religius, memperkuatkan iman, dan sebagai wadah untuk mahasiswa dalam mengasah minat dan bakat. Semoga kedepannya mahasiswa Manajemen Pendidikan dapat terus menorehkan prestasi-prestasinya ke tingkat yang lebih tinggi lagi. (shl/el)